Yang Sama

YANG SAMA




Sudah berlalu waktunya, walau belum lama
Melewati 60 hari pertama 
tetapi perasaan tak kunjung berubah
Maksud berubah ke arah ikhlas

Belum sepenuhnya ikhlas
Masih berusaha terlihat tersenyum
Bukan juga mau menutup mata
Di sini, aku masih merasakan hadirmu

Luka masih ada sedikit terselip
Tapi rasa hingga kini masih sama
Aku bahkan tak merasakan itu berkurang
Tapi tak juga bertambah

Aku bilang ini masih yang sama
Mengejar setiap kabarmu
Menangkap setiap senyum di bibirmu
Memeluk rindu yang tak kunjung usai

Comments

Popular posts from this blog

INDONESIA DALAM INDUSTRI 4.0

Puisi Cinta

Puisi Sahabat